jpnn.com, JAKARTA – Vokalis Element Lucky Widja meninggal dunia pada Minggu (25/1) pukul 22.26 WIB. Dia mengembuskan napas terakhir di Rumah Sakit Halim, Jakarta Timur.
Istri mendiang Lucky Widja, Aleima Sharuna, mengungkapkan bahwa kondisi kesehatan sang suami sempat menurun beberapa hari sebelum meninggal dunia.
Aleima mengatakan, Lucky sebelumnya mengeluhkan tubuh yang terasa lemas.
Namun, almarhum belum bersedia menjalani pemeriksaan medis hingga akhirnya dilarikan ke rumah sakit dan langsung dirawat di ruang ICU.
“Sudah enggak enak badan beberapa hari, tapi belum mau dibawa ke rumah sakit. Pas dibawa hari Minggu, langsung masuk ICU,” ujar Aleima saat ditemui seusai pemakaman di TPU Jeruk Purut, Jakarta Selatan, Senin.
Dia mengungkapkan, Lucky selama ini berjuang melawan penyakit tuberkulosis (TBC) ginjal. Kondisi tersebut membuat fungsi ginjalnya menurun hingga harus menjalani cuci darah secara rutin.
“Bukan TBC paru, tetapi TBC ginjal. Karena ginjalnya rusak, jadi harus cuci darah seminggu dua kali. Sudah hampir setahun,” kata Aleima.
Meski tengah menjalani pengobatan, Aleima menuturkan bahwa kondisi Lucky sempat stabil. Almarhum bahkan tetap berusaha menjaga kebugaran dengan melakukan olahraga ringan berupa jalan kaki.





