TP PKK Kecamatan Kelumbayan Barat Gelar Pelatihan Peningkatan Kapasitas PKK Pekon Batu Patah

TANGGAMUS (Lintasmedia.news) : – TP PKK  Kecamatan Kelumbayan Barat menggelar acara pelatihan peningkatan kapasitas PKK pekon batu patah yang dilaksanakan  di balai pekon batu patah pada jum’at (09/12).

kegiatan pelatihan peningkatan kapasitas PKK ini materi yang dibahas adalah pembinaan TP PKK Pekon Batu Patah dibuka oleh ketua tim PKK dari kecamatan.

Dan kegiatan ini juga di hadiri oleh kepala pekon batu patah yaitu bapak Sudarso serta Ibu Pratiwi selaku ketua TP PKK pekon batu patah, Camat Kelumbayan Barat bapak Alsef Rizam,S,ST, Ketua TP PKK kecamatan Ibu Resy Spd sementara dari Diskes  Varia Mega Sari. S. ST.

Ibu camat kelumbayan barat Resy. Spd. Menyampaikan  ” kepada seluruh kader TP PKK, yang hadir agar dapat bekerjasama dengan tim kecamatan maupun kepada tim Pokja yang lainnya” , Pinta ibu Resy.

Terutama dengan adanya kegiatan yang telah di atur atau pun yang sudah diprogramkan oleh Bupati seperti 10 program pokok PKK serta Pekon juga harus mengutamakan kebijakan dalam pemberdayaan Kesejahteraan  Keluarga (PKK) ”  Ucapnya”

Masih ditempat yang sama dalam kegiatan ini juga ibu Sari dari Diskes menjelaskan bahwa dengan adanya TP PKK yang ada di pekon batu patah ini harus dapat selalu bersinerji atau dengan kata lain kerja sama yang baik dengan seluruh Pokja ”  Pungkasnya. ”

(Zainul).

Baca Juga